Selasa, 16 Oktober 2018

Where's My Idea?

Halo Sobat Kreatif! Kenapa intro kali ini Sobat Kreatif? Karena gue percaya dengan semua yang datang kemari adalah orang-orang yang kreatif. Dalam industri kreatif, ada suatu permasalahan yang mengakibatkan munculnya suatu pertanyaan yang selalu muncul ke permukaan bumi ini. Apakah itu?

"Kemanakah Ide Saya?!"

Ide itu sebuah objek yang dapat menghilang dengan cepat seperti laki-laki yang memberi harapan palsu. Eh. Kembali ke topik. Memang ide itu aneh, datang dan pergi seenak hati, sama kayak perasaan, eh. Serius, entah kenapa Tuhan menciptakan sebuah mekanisme dalam otak dimana sesuatu itu dapat terlintas begitu saja dan juga dapat menghilang pada saat itu juga. Akhirnya, ide yang kita dapat kelupaan juga.

Dalam dunia kreatif sih, identik dengan ide tapi kalau ide-nya hilang mulu, kadang baru kepikiran, eh fokus hilang bentar, idenya ikutan hilang juga kan kacau juga ya. Selama berbulan-bulan ini, gue sebenarnya memiliki banyak ide cemerlang untuk blog ini, namun seperti yang kita bahas kali ini, ide-nya hilang semua, boom. Ya, hilang begitu aja dan tentu aja gue menyesal gitu. Nah, untuk sobat kreatif, artikel kali ini hanya sekedar reminder untuk kalian dan juga gue agar ide-ide kreatif kita tidak hilang begitu saja, dan hanya dijelaskan dalam satu paragraf simpel.

Gini-gini ya bro-bro, jika ada ide yang terlintas di kepala, yang pertama itu jangan mageran dan yang kedua jangan sok-sok-an "ah, gausah dicatet gue pasti inget" karena itu bullshit. Memang dasarnya bullshit jika manusia bisa mengingat ide yang didapat nantinya, ya memang pasti ada yang bisa inget tapi ga banyak yang punya kemampuan spesial gitu. Nah, untuk menanggulangi dua point di atas ada satu cara yang paling ampuh. Dengan kemampuan teknologi jaman sekarang dan intensitas interaksi orang dengan handphone, ada sebuah fitur "Note". Langsung catat tanpa basa-basi. Sekian dan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa berkomentar yang baik dan benar.